Film 'Everybody Wants Some' Mengambil Setting Tahun 80-an

Film yang disutradarai sekaligus ditulis oleh Richard Linklater dan diproduksi oleh Annapurna Pictures bersama Detour, Film ini akan dibintangi oleh artist top Hollywood seperti Zoey Deutch, Tyler Hoechlin, dan Ryan Guzman. Film ini akan dirilis perdana tepat tanggal besok 15 April 2016.
Film Comedy Hollywood ini bercerita tentang kehidupan sekumpulan anak remaja yang baru saja masuk ke jenjang perkuliahan. Selain mereka menjadi mahasiswa baru, mereka juga tergabung ke dalam sebuah tim Basketball di Universitas mereka berkuliah.
Layaknya seperti seorang remaja, kehidupan mereka penuh dengan petualangan dan perasaan keingintahuan. Namun meskipun mereka penuh dengan kebebasan, mereka harus mengemban sebuah tanggung jawab yang begitu besar juga. Dan sekarang mereka harus belajar dari tentang kedua hal tersebut tanpa pengawasan orang tuanya.
Saat diwawancarai Creative Screenwriting, Richard Linklater juga menyebutkan bahwa film ini juga termasuk kelanjutan dari film Boyhood. Richard Linklater menyebut film ini sebagai spiritual sequel dari film terdahulunya yang berjudul Dazed and Confused. Judul film ini diambil dari salah satu lagu di album Van Halen tahun 1980 yang berjudul Women and Children First. Everybody Wants Some